Loop Institute of Coaching

Home » Artikel » The Power of Ngobrol
The Power of Ngobrol

The Power of Ngobrol

Menekuni dunia coaching, bisa dikatakan berawal dari perkenalan tak disengaja. Berawal dari saya dan suami yang seringkali menjadi tempat curahan hati dari teman-teman kami. Akhirnya, terbersit keinginan sederhanaGimana ya, agar bisa ngobrol berkualitas dan berfaedah, tanpa terkesan menggurui“.  

The Power of Ngobrol

Entah karena kebetulan, suatu hari ada salah satu teman yang bercerita kalau ia baru saja mengikuti sesi coaching. Saat itu ia mengatakan “Coaching itu asik lho, kita bisa ngobrol santai, bahkan ga akan terasa kalo kamu diajak mikir, dan efeknya itu lhooo, daleeeemm“. Semakin penasaranlah saya dibuatnya 

Alhamdulillah, rasa penasaran itu mulai terjawab. Tak lama berselang, saya mendapatkan info ada seminar dari Loop Institute of Coaching. Saking semangatnya, saya langsung mendaftar, sampai-sampai terlupa kalau pada minggu itu sedang berlangsung masa ujian akhir semester pada studi lanjutan. Akhirnya saya ngobrol sama suami, untuk menggantikan saya. Singkat cerita,akhirnya suamilah yang lebih dulu berproses dan lulus menjadi Profesional Life Coach.  

Belajar Coaching

Tanpa saya sadari, ia seringkali mempraktekan ilmu coaching ini di setiap diskusi kami. Ia menyelipkan pertanyaan-pertanyaan yang memprovokasi pikiransehingga obrolan kami terasa kian berbobot 

 

Waktu cepat berlalu, sampailah di 2021. Perubahan rutinitas di masa pandemi ini, akhirnya memicu kembali niatan ingin berkenalan lebih dalam dengan coaching. Mulailah saya membulatkan semangat dan memantapkan langkah belajar coaching, dan sampai saya menjalani prosesnya hingga saat ini.  

Lihat juga video penjelasan mengenai Pertanyaan & Percakapan Bermakna dalam Sesi Coaching.

The Power of Ngobrolitulah istilah yang bisa saya sematkan dalam sesi coaching. Melalui pertanyaan yang menggugah pikiran untuk mencari tujuan dan nilai hidup, mengenali diri, menyiapkan diri, berpikir, merasa, berproses, melangkah, berstrategi dengan lincah, dan namun berpijak pada komitmen diri 

 

Layaknya definisi dari coaching itu sendiri adalah bermitra dengan coachee dengan memprovokasi pikiran dan proses kreatif yang menginspirasi untuk memaksimalkan potensi pribadi dan profesional.  

Coaching tak hanya sekedar mengajak untuk mengembangkan diri, karir, pencapaian dalam pekerjaan dan kehidupan, namun lebih dari itu 

 

Coaching  adalah sebuah proses meneropong diri dalam memaknai kehidupan. 

Baca juga Artikel The Power of Coaching!

Artikel karya: Hesty Novitasari, LCPC – CPCP 40

Scroll to Top
Scroll to Top