Life, self love, and Leadership Coaching adalah profesi yang sangat berbeda dari konseling, mentoring, pelatih, dan terapi.
Life, self love, and Leadership Coaching merupakan hubungan Kerjasama antara coach dan coachee di mana coach terus memberikan semua kekuatan dan dukungan yang semua berasal dari coachee.
Keahlian Life, self love, and Leadership Coach adalah tentang mengetahui pertanyaan tepat untuk diajukan serta memiliki alat dan teknik yang tepat untuk memberdayakan coachee untuk menemukan jawaban dalam diri cochee.
Coachee adalah satu-satunya ahli yang dapat mengenali apa yang terbaik untuk coachee. Life, self love, and Leadership Coach hanya ahli dalam proses coaching.
Tujuan
Proses yang menstimulus pemikiran dan kreatif memaksimalkan potensi pribadi dan profesional berfokus pada masa kini dan masa depan. Focus pada tujuan yang dicapai, coaching menumbuhkan dan mengembangkan diri melalui membangun kesadaran dan menggali potensi terbaik dari coachee.
Hubungan yang terjadi pada sesi coaching melibatkan dialog dua arah dan bukan berupa arahan atau instruksi satu arah. Berfokus pada capaian, pengembangan positif dan objektif dalam mencapai kesepakatan bersama yang bertanggung jawab.
Coaching mendorong klien untuk menemukan dan mencapai potensi mereka, mengidentifikasi impian mereka, mengenali posisi mereka, dan membimbing mereka dalam menciptakan kehidupan yang lebih bahagia, Bergairah, sehingga coachee mampu mengendalikan perubahan pribadi atau profesional.
Life Coach
Life coach adalah seorang profesional yang membantu orang lain dalam mencapai tujuan dalam kehidupan yang selama ini mungkin belum tercapai. Secara profesional Klien mampu menemukan apa yang selama ini mejadi penting untuk diraih. Dengan memanfaatkan teknik percakapan 2 arah, para Coach akan membantu klien menentukan tujuan mereka untuk mencapai potensi diri mereka. Sebagai Life Coach, kami mempunyai kompetensi yang sudah berstandar ICF, segala aturan yang harus di jalankan seperti; kerahasiaan, integritas, etika dan lain nya. Memiliki pikiran yang luas dan ahli dalam memberikan pertanyaan yang berkualitas.
Life Coach yang Profesiona memiliki cara dan ilmu dalam menggali melalui pertanyaan singkat, berpikir dalam mengupas segala permasalahan kehidupan. Seorang life coach juga memiliki dorongan yang tinggi agar dapat membantu orang lain dalam memecahkan suatu masalah. Hal ini yang membuat profesi Life Coach menjadi spesial, tidak hanya tentang Berbagi dalam membantu orang lain. Seorang profesional life coach juga memberikan rasa tenang dan damai, serta hubungan yang lebih nyaman kepada coachee karena coach tidak akan memberikan sebuah penghakiman terhadap pendapat maupun perbuatan coachee.
Dengan kondisi tersebut, diharapkan coachee akan merasa nyaman dan mampu terbuka, Serta menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam mengatasi problematika yang dihadapi. Itulah beberapa gambaran mengenai Life coaching beserta beberapa pengertian, dan manfaatnya. Bagaimana tidak, jika melihat dari manfaat dan dampak penting program Life coaching sangat membantu coachee untuk mencapai tujuannya.
Self Love Coach
Sebagai manusia, kita memiliki karunia intuisi dan semangat batin. Jika sebuah keputusan sangat membebani Anda dan membuat Anda merasa sangat tidak tenang dibandingkan dengan “kegelisahan” yang sederhana, penting untuk mendengarkannya. Intuisi Anda mungkin mencoba memberitahu Anda sesuatu yang penting, tetapi firasat Anda bisa dengan mudah diabaikan atau hilang jejaknya dalam kesibukan sehari-hari. Inilah saat untuk mendengarkan kata hati apa yang anda inginkan saat ini dan apa yang anda butuhkan saat ini.
Mempercayai diri sendiri dan mengetahui harga diri dan kelebihan yang Anda miliki saat ini sangat penting untuk bisa memberikan dan mencintai diri sendiri. Ketika bekerja sama dengan profesional Self love coach, Anda tidak perlu bergulat dengan stres serta keraguan dengan Anda sendiri. Setiap orang membutuhkan sedikit bimbingan dari waktu ke waktu. Self love coach dapat membantu anda menghadapi tantangan dengan mengedepankan sisi terbaik saat ini untuk masa depan yang jauh lebih berkualitas.
Leadership Coach
Sebagai seorang leader tentunya akan berhadapan dengan para leader lainnya, baik dalam pekerjaan, keluarga , dan masyarakat. Peran Sebagai profesional coach fokus terhadap tujuan coachee dan apa yang ingin dicapai oleh coachee sebagai leader. Kenapa itu semua menjadi penting dicapai saat ini? Melalui pertanyaan – pertanyan powerfull yang coach sampaikan akan menggali pikiran coachee untuk bertindak seperti apa tindakan yang akan dilakukan oleh klien/coachee, sikap apa yang perlu dilatih, apa saja strategi untuk mengarah kepada tujuan tersebut, siapa saja orang sekitar yang bisa membantu dalam proses nya. Hal ini, juga dapat menjadi metode agar leader lebih mengenali teamnya.
Karena berbicara Goals pasti akan ada proses stimulasi pikiran dan perasaan di dalam nya. Berdampingan dengan jalan nya proses, coach akan membantu coachee untuk bisa mencapai dan merasakan sensasi fisik, pikiran, bahwa inilah pencapaian dalam hidup coachee yang diinginkan selama ini. Bukan karena paksaan dari keadaan melainkan karena coachee yang memilih.
Artikel karya: Sisca Zulistia, LCPC – CPCP 42