Loop Institute of Coaching

Home » Artikel » Quarter life crisis dan cara terbaik menghadapinya

Quarter life crisis dan cara terbaik menghadapinya

Pada salah satu tahapan program Cerftified Professinal Coach Program di Loop para student atau peserta memberikan sebuah pengalaman nyata coaching untuk masyarakat. Mulai dari memperkenalkan apa itu coaching, mengedukasi dan juga memberikan pengalaman nyata bagaimana rasanya di coaching dengan keterampilan coaching yang telah di pelajari pada tahapan awal menjadi seorang professional coach.


Hal ini dimaksudkan untuk para peserta setelah lulus pada program telah siap dalam memberikan jasa coaching mereka ke masyarakat luas pada umum nya. Salah satu angkatan program sertifikasi program professional kami telah melakukan program community service untuk berbagi kepada khalayak umum dengan tema “Quarter Life Crisis dan Cara Terbaik Menghadapinya” dengan di hadiri oleh 57 peserta  dari berbagai komunitas dan 18 coaches calon Loop Certified Profesional Coach mengikuti kegiatan community service ini.


Pada program ini peserta mendapatkan pengetahuan mengenai apa itu coaching dan mendapatkan sesi group atau one on one coaching oleh para calon professional coach dari Loop. Terima kasih kepada kakak-kakak coaches CPCP 39 yang telah memberikan edukasi dan “rasa” coaching kepada para peserta.


Secara umum acara berlangsung dengan baik. Hal ini disebabkan persiapan yang matang dari masing-masing narasumber, MC, dan moderator. Tim acara juga menyiapkan tools untuk interaksi yaitu mentimeter dan post test menggunakan quiz.


Berikut beberapa testimoni dari para peserta, yuk disimak :

Seru karena kita dapat mendapat jawaban atas pertanyaan-pertanyaan dalam diri kita dalam menghadipi fase quarter life crisis- Herisa Pratama Nur Baeti


Acara ini sangat membantu saya dalam meningkatkan pemahaman saya dalam memahami bagaimana cara mengembangkan potensi diri saya serta membantu memperjelas pandangan saya dalam menghadapi masalah dalam hidup- Muhammad Syaibani Al Hakim


Saya merasa bahwa masalah pada diri saya pemecahannya juga terdapat didiri saya sendiri. Lebih lega karena sudah mendapatkan solusi karena ditanya-tanya oleh coachnya, kemudian coachnya juga asik dan menyenangkan.- Ahmad Pardan Mahpudin


Saya jadi mendapat insight dan lebih menyadari mengenai diri saya sendiri seperti apa dan langkah apa selanjutnya agar diri saya dapat berubah menjadi diri saya yang lebih baik.- Riskawati Angraini


Terima kasih kami ucapkan untuk semua coaches dan coachee yang berpartisipasi dalam kegiatan ini. Semoga memberikan manfaat bagi diri sendiri pada khususnya dan masyrakat pada umum nya.

Scroll to Top
Scroll to Top